Header Ads Widget

Selamat Datang di SMP Negeri 3 Lingsar

STIL Media

Inovasi Pembelajaran Jarak Jauh Memanfaatkan Web Sekolah

Siswa Belajar di Rumah

Pembelajaran Jarak Jauh menuntut guru sebagai pendidik untuk lebih kreatif dalam menciptakan inovasi pembelajaran. Inovasi pembelajaran yang diciptakan bisa berupa permainan, aplikasi serta media dan metode pembelajaran. Berbagai jenis inovasi tersebut layak dicoba disesuaikan dengan kondisi dan potensi peserta didik.

Saat ini peserta didik bukan lagi objek pendidikan. Mereka harus dilibatkan sepenuhnya dalam proses pembelajaran. Hal ini akan membuat proses pembelajaran lebih menyenangkan. Menciptakan proses pembelajaran yang menyenangkan memang tidak mudah. Dibutuhkan daya kreativitas tinggi untuk keberhasilannya.

Salah satu inovasi yang bisa dilakukan yaitu pembuatan media pembelajaran berbasis web sekolah.

Apa saja yang perlu disiapkan?

  1. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Metode Daring;
  2. Materi pembelajaran sesuai dengan Kompetensi Dasar esensial di masa pandemi;
  3. Penugasan yang akan diberikan;
  4. Format rekapitulasi pengumpulan dan pengolahan nilai peserta didik;
  5. Link Google Drive yang bisa diakses peserta didik.

Lalu, apa langkah selanjutnya?

  1. Buatlah postingan RPP Metode Daring sesuai mata pelajaran di web sekolah;
  2. Pada postingan tersebut, buatlah link yang mengarah ke materi, penugasan, format penilaian, dan pengumpulan tugas.

Setelah selesai, apa yang harus dilakukan siswa?

  1. Informasikan tautan postingan tentang proses pembelajaran yang akan dilaksanakan;
  2. Mintalah pada siswa untuk membaca postingan tersebut dengan saksama;
  3. Mintalah pada siswa untuk membaca dan mengikuti langkah-langkah pembelajaran secara teliti;
  4. Lakukan diskusi di grup WA kelas jika siswa mengalami kesulitan mengakses.

Dengan memanfaatkan web sekolah, siswa tidak lagi bergantung pada web pembelajaran yang sudah ada atau direkomendasikan. Selain itu, inovasi ini juga bisa sekaligus menjadi pemicu bagi guru untuk rutin menulis di web sekolah.

Seru, bukan?

 

Berikut ini adalah contoh.

Posting Komentar

0 Komentar